Nama kelompok :
1. Abdul Rofiq H (50414043)
2. Ammar Misbahudin (50414968)
3. Wandi Muhammad A (5C414180)
Kelas : 4IA21
Kelas : 4IA21
PT Supra Primatama Nusantara
Biznet Networks adalah operator telekomunikasi fixed-line dan operator multimedia di Indonesia yang memberikan layanan jaringan (network), layanan internet, pusat data, serta layanan hosting dan cloud computing. Biznet Networks didirikan pada tahun 2000 dengan fokus pasar pada dunia korporat. Biznet memiliki dan mengoperasikan jaringan serat optik mutakhir dengan pusat data terbesar di Indonesia, dan juga telah menyediakan layanan premium dengan performa jaringan yang cepat dan handal. Pada tahun 2006, Biznet Engineering Labs telah menciptakan Biznet Metro, Carrier Grade Metro Ethernet Network pertama di Indonesia. Pada tahun 2007, Biznet Engineering Labs meluncurkan Biznet Metro FTTH, jaringan serat optik yang melayani sampai ke wilayah perumahan, pertama di Asia Tenggara. Biznet Networks sudah terkoneksi secara langsung ke beberapa Tier-1 backbone dan Internet Exchange terkemuka di dunia untuk memberikan kecepatan dan rute yang singkat ke jaringan yang ditujukan. Biznet juga sudah melakukan perjanjian direct peering dengan beberapa leading content provider lainnya di dunia.
Biznet Produk
Layanan Biznet Dedicated Internet memberikan koneksi 24 jam ke Global Internet dengan alokasi bandwidth dedicated (1:1) untuk memastikan performance jaringan dalam keadaan terbaik pada waktu kapanpun. Dengan menggunakan jaringan Biznet Fiber, semua pengguna di kantor dapat berbagi koneksi dengan kecepatan tinggi. Dengan layanan ini, Anda dapat mengirim dan menerima email lebih cepat, download file-file besar, menonton online streaming atau VPN (Virtual Private Network) sekalipun untuk koneksi ke kantor pusat.
Biznet Produk
1. Biznet Dedicated Internet
Biznet Dedicated Internet Local
Layanan Biznet Dedicated Internet Local merupakan layanan Biznet Dedicated Internet dengan koneksi ke Indonesia Internet Exchange yang lebih besar, dengan pilihan dari 10 Mbps, 25 Mbps, 50 Mbps atau 100 Mbps.
Fitur Layanan
- Layanan tersedia dari 10 Mbps - 10 Gbps
- Akses Internet Unlimited dengan 8 (delapan) Static IP Address
- GRATIS Layanan Biznet Web Hosting - Linux 2 GB
- Support Biznet Premiere Care 24x7, onsite support tersedia dengan biaya tambahan
- Koneksi menggunakan kabel RJ-45, dapat langsung disambungkan ke Router, Firewall, Proxy atau LAN switch yang sudah ada
2. Biznet Global Transit
Internet telah menjadi jaringan infrastruktur penting untuk mendukung aplikasi bisnis maupun personal. Untuk mendukung ini, Layanan Biznet Global Transit merupakan pilihan terbaik untuk solusi stabil dan handal untuk koneksi redundant yang menggunakan Protocol BGP4.
Sebagai salah satu perusahaan jaringan telekomunikasi terkemuka di Asia, Biznet Global Transit menggunakan perangkat redundan, koneksi langsung ke beberapa Biznet GlobalPOP yang berada di 10 negara dengan beberapa provider Tier-1 dan Internet exchange terkemuka di dunia, untuk memastikan rute tercepat ke server tujuan. Dengan menggunakan layanan ini, kami membantu untuk menghilangkan kesulitan dalam negosiasi peering dengan penyelenggara konten di Australia, Asia, Eropa dan Amerika.
Sebagai salah satu perusahaan jaringan telekomunikasi terkemuka di Asia, Biznet Global Transit menggunakan perangkat redundan, koneksi langsung ke beberapa Biznet GlobalPOP yang berada di 10 negara dengan beberapa provider Tier-1 dan Internet exchange terkemuka di dunia, untuk memastikan rute tercepat ke server tujuan. Dengan menggunakan layanan ini, kami membantu untuk menghilangkan kesulitan dalam negosiasi peering dengan penyelenggara konten di Australia, Asia, Eropa dan Amerika.
Kemampuan Teruji
Biznet Global Transit memberikan pengalaman ber-Internet terbaik. Kami memberikan Service Level Agreement (SLA) 99.8%, packet loss dan latency terendah, koneksi ke Internet Exchange terkemuka dengan menggunaan beberapa kabel laut secara redundant. Banyak operator telekomunikasi, ISP and perusahaan besar yang telah menggunakan jaringan ini sejak tahun 2000.
Biznet Premiere Care Support
Biznet Premiere Care adalah jantung utama pelayanan kami kepada para pelanggan. Performance jaringan terus dimonitor 24x7 di fasilitas Biznet Global Network Operation Center yang berada di 2 (dua) lokasi berbeda di Jakarta - Indonesia. Sistem support beberapa level digunakan untuk memastikan isu terpecahkan dalam waktu yang singkat dan mengurangi waktu downtime untuk kepuasan Anda dan pelanggan Anda.
Lokasi GlobalPOP
Biznet GlobalPOP ada di Amsterdam - Netherland, Hong Kong - Cina, Kuala Lumpur - Malaysia, London - UK, Manila - Filipina, Palo Alto - US, Seoul - Korea Selatan, Singapore, Sydney - Australia, Tokyo - Jepang, dan Kamboja - Phnom Penh. Biznet selalu terus mengembangkan jaringan GlobalPOP kami.
3. Biznet Metronet
Di dalam dunia bisnis Usaha Kecil Menengah (UKM) yang semakin dinamis dan kompetitif, pilihan layanan Broadband Internet yang cepat dan handal merupakan faktor utama dalam kesuksesan bisnis. Biznet Metronet merupakan layanan Broadband Internet Super Cepat khusus untuk keperluan bisnis UKM. Dengan pilihan layanan dari 25 hingga 500 Mbps dan menggunakan jaringan Biznet Fiber, memastikan bisnis Anda akan selalu berjalan dengan lancar.
Fitur Layanan
- Layanan Broadband Internet dari 25 - 500 Mbps
- Koneksi aman, cepat dan stabil
- Koneksi menggunakan kabel RJ-45, dapat langsung disambungkan ke Router yang mendukung protocol PPPoE, Firewall, Proxy atau LAN switch yang sudah ada
- Kapasitas bandwidth yang besar untuk akses lokal dan Internasional
- Gratis streaming Biznet Video
- Gratis layanan Biznet Wifi
4. Biznet Dark Fiber
Biznet Dark Fiber menawarkan one stop solution untuk mengoperasikan jaringan Fiber Optic Anda sendiri, tanpa membangun dan me-manage fisik dari kabel network Anda. Biznet dapat mendesign, membuat dan memanage keseluruhan jaringan Fiber Optic untuk Anda.
Biznet terus melakukan ekspansi jaringan Fiber Optic, yang dapat mendukung kebutuhan Anda untuk sekarang dan yang akan datang. Jaringan Biznet Fiber telah terkoneksi dengan gedung-gedung, exchanges, satellite teleports, ISP dan NAP.
Biznet terus melakukan ekspansi jaringan Fiber Optic, yang dapat mendukung kebutuhan Anda untuk sekarang dan yang akan datang. Jaringan Biznet Fiber telah terkoneksi dengan gedung-gedung, exchanges, satellite teleports, ISP dan NAP.
Cakupan Area Luas
Jaringan Biznet Fiber tersedia di lebih dari 120 kota di Pulau Jawa, Bali dan Sumatera. Kami juga terus mengembangkan jaringan ini ke seluruh Indonesia untuk memenuhi kebutuhan akan layanan telekomunikasi & multimedia yang lebih baik. Untuk informasi lengkap tentang cakupan area Biznet Fiber, silahkan klik disini atau Anda dapat menghubungi Account Executive kami.
Bandwidth & Aplikasi Tanpa Batas
Dengan Biznet Dark Fiber, Anda dapat menggunakan perangkat yang sesuai dengan kebutuhan Bandwidth Anda baik dari Ethernet 1/10/100 Gbps, CDWM/DWDM atau storage protocol yang specific sekalipun seperti EISCON/FICON. Kami akan memanage infrastruktur untuk Anda, sehingga Anda dapat tetap fokus pada bisnis dan aplikasi Anda.
5. Biznet DataComm
Tipe Layanan
Layanan | Keterangan |
---|---|
InnerCity | Layanan Biznet DataComm dalam 1 (satu) kota |
InterCity | Layanan Biznet DataComm antar kota dan antar pulau |
GlobalWAN | Layanan Biznet DataComm antar negara |
Cakupan Area Luas
Jaringan Biznet Fiber tersedia di 120 kota di Pulau Jawa, Bali dan Sumatera. Kami juga terus mengembangkan jaringan ini ke seluruh Indonesia untuk memenuhi kebutuhan akan layanan telekomunikasi & multimedia yang lebih baik. Untuk informasi lengkap tentang cakupan area Biznet Fiber, silahkan klik disini atau Anda dapat menghubungi Account Executive kami.
Fitur Layanan
- Bandwidth simetrik dengan kecepatan dari 1 Mbps - 10 Gbps
- Dapat digunakan untuk menghubungkan antara kantor pusat, kantor cabang dan data center
- Aman, cepat dan sangat handal
- Kabel koneksi akan menggunakan kabel Ethernet Cat-5E dengan RJ-45 konektor (untuk < 100 Mbps), kabel Cat-6 atau Fiber Optic untuk koneksi > 100 Mbps
6. Biznet Hospitality
Solusi Terdepan Internet & Cable TV untuk Industri Hospitality
Biznet Hospitality menawarkan solusi yang terintegrasi dari layanan Biznet Dedicated Internet dan layanan Biznet Cable TV dengan investasi yang terjangkau dan operasional yang lebih baik untuk hotel, asrama, service apartment dan rumah sakit.
Bisnis perhotelan menjadi semakin kompetitif. Para pelanggan hotel saat ini mengharapkan tingkat pelayanan terbaik, dan fasilitas seperti Internet dengan kecepatan tinggi, akses nirkabel dan TV kabel telah menjadi unsur terpenting bagi kepuasan pelanggan. Dengan layanan Biznet Hospitality, kami dapat membantu Anda untuk meningkatkan pengalaman tamu, serta memfasilitas Anda dan tim Anda dengan teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan komunikasi.
Biznet Dedicated Internet
Layanan Biznet Dedicated Internet menawarkan layanan premium untuk akses Internet bagi pengguna dapat didistribusikan melalui kabel atau nirkabel di seluruh properti Anda. Kecepatan yang disesuaikan dengan kebutuhan Anda dan dapat dengan mudah menginstal peningkatan layanan tanpa mengganggu bisnis Anda.
Biznet Cable TV
Dengan menggunakan Biznet Cable TV, Anda tidak perlu melakukan investasi besar untuk sistem MATV, ruang peralatan yang lebih besar, operasional yang rumit dan kualitas gambar analog yang tidak memiliki akses untuk memberikan konten HD. Kami dapat menggunakan distribusi jaringan kabel koaksial dan terintegrasi dengan sistem video kami head-end saat ini telah kami miliki.